Rabu, 01 April 2009

Bagaimana cara orang Amerika mengibarkan bendera?

Karena bendera adalah simbol negara, maka harus diperlakukan dengan hormat. Banyak peraturan yang berhubungan dengan cara mengibarkan bendera, tapi semuanya mengandung gagasan penghormatan terhadap simbol negara. Inilah beberapa daru peraturan "etiket pengibaran bendera" di Amerika Serikat. Kau dapat membandingkannya dengan tata cara pengibaran bendera di Indonesia.
Bendera harus Selalu dikibarkan dengan sisi kanan di atas, kecuali saat digunakan sebagai tanda keadaan darurat. Bendera lain tidak boleh dikibarkan di atas bendera nasional pada tiang yang sama. Kalau bendera nasional dibawa dalam prosesi dengan bendera lain (yang bukan bendera nasional) maka bendera nasional harus selalu berada di barisan sebelah kanan.
Bendera harus dinaikkan dengan cepat pada saat fajar, dan diturunkan perlahan-lahan saat senja. Hormat harus diberikan saat dinaikkan dan diturunkan. Bendera tidak boleh digunakan sebagai penutup atau pembungkus, kecuali untuk menutupi peti mati.
Bendera tidak boleh menyentuh tanah. Bendera dapat dikibarkan setengah tiang sebagai tanda berkabung. Dalam kasus seperti itu, bendera harus dinaikkan dulu ke puncak tiang, baru diturunkan perlahan-lahan.
Bendera Amerika Serikat boleh dicelupkan ke dalam laut sebagai tanda penghormatan kepada kapal yang berpapasan, tapi tidak boleh dicelupkan di daratan kepada orang mana pun atau bendera mana pun. Setelah bendera diturunkan, dengan hati-hati dilipat menjadi bentuk topi bersudut tiga, sebagai simbol topi yang dikenakan prajurit Revolusi Amerika.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar