Senin, 02 November 2009

Apakah angsa perlu dipelihara dalam kandang?

Angsa tergolong binatang yang tidak kerasan tinggal di kandang. Biarkan mereka berkeliaran di halaman belakang sampai batas tertentu. Kandang diperlukan sebagai tempat berteduh dari hujan lebat dan angin kencang disamping sebagai tempat tidurnya.

Ukuran kandang yang dianggap memadai untuk tiap ekor angsa adalah 1 X 1 meter khusus untuk tepat tidur si angsa.Atap kandang diusahakan tidak bocor agar waktu hujan tetap kering. Makanan sebaiknya dibiasakan diberikan dalam kandang dalam baskom atau wadah plastik yang terbuka. Air minumannya diusakan berada di luar kandang untuk menjaga agar kandang tetap kering.

Sarang sebetulnya tidak diperlukan kecuali sudah ada angsa yang bertelur. Cahaya di kandang harus cukup untuk menstimulasi percepatan produksi telur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar